Tolong Jangan Tanyakan Pertanyaan itu Lagi
Bisakah untuk tidak menanyakan satu pertanyaan
pertanyaan yang kami sendiri tidak bisa menjawabnya
pertanyaaan tersebut hanya pantas dijawab oleh Allah
pertanyaan yang mungkin bagi anda terlihat sepele
bahkan mungkin juga kelihatannya bercanda
Tapi bagi kami pertanyaan tersebut kesannya menghakimi
bahkan terasa membuli dan menjadi beban tersendiri
Pernahkah anda menyadari efek dari pertanyaan tersebut
sebagian dari kami terkadang menghindari
Acara-acara perkumpulan keluarga
undangan-undangan dari kerabat dan sahabat
Sebetulnya telinga kami ini tidak tuli
kami mendengar semua itu
Kami juga ingin seperti kalian
ingin menyusul secepatnya
namun apa daya kami
semua itu adalah misteri ilahi
sekuat apapun usaha kami
jika sang pemilik hati belum mengatakanYA
dan masih mengatakan Nanti
kami harus sabar menunggu
Yang kami butuhkan adalah doa kalian
doa-doa terbaik dan terikhlas dari hati
Sekali lagi kami minta,
tolong jangan tanyakan pertanyaan itu lagi
0 Response to "Tolong Jangan Tanyakan Pertanyaan itu Lagi"
Post a Comment